Selamat pagi teman-teman. Pada pagi hari ini, saya ingin sharing-sharing tentang tools yang dipakai khususnya oleh pembisnis online. sebelum saya melanjutkan ke topik pembahasan, izinkan saya memberikan alasan kenapa saya membahas tentang ini? Alasan yang pertama agar temen-teman memaksimalkan tools yang sudah dibeli dan alesan kedua adalah agar teman-teman tetap "save money" untuk melakukan scale up dalam bisnis yang teman-teman jalani.
Banyak tools diluar sana yang "bertebaran" yang bisa teman-teman beli. tapi ingatlah penggunaan tools itu kan untuk memudahkan kita dalam bekerja ataupun menghemat waktu kita. misalkan menghemat waktu kita dalam melakukan sebuah riset-riset target market,menghemat waktu kita dalam melakukan desain produk dll. Oleh karna itu saran saya pribadi "belilah tools sesuai dengan kebutuhan bisnis temen-temen" karena dari pengalaman saya pribadi, saya selalu membeli tools-tools yang meningkatkan produktifitas kerja saya. walaupun kadang saya tergiur untuk beli itu dan ini. tapi yang menjadi prinsip dasar saya adalah membeli tools berdasarkan kebutuhan. jadi apabila ga butuh-butuh banget ga perlu dibeli dan prinsip seperti ini masih saya tanamkan sampai sekarang. sehingga saya tidak boros uang :)
Apa sih sebenernya fungsi tools yang kamu beli? ini adalah pertanyaan awal yang bisa kamu ajukan pada dirimu sendiri ketika ingin membeli tools. setelah kamu bisa menjawab pertanyaan tersebut, insya allah uang yang kamu keluarkan jadi memiliki manfaat. bukan hanya asal beli tapi ga dipake. so, jangan buang uangmu untuk hal yang tidak perlu dan maksimalkan sumber daya tools yang kamu punya saat ini.
Semoga Bermanfaat
0 komentar:
Posting Komentar